Waspada! Aksi Jambret Kian Beringas di Kota Batam

Waspada! Aksi Jambret Kian Beringas di Kota Batam

Pelaku jambret yang ditangkap di Kembang Sari Baloi beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Aksi kejahatan konvensional kembali marak menjelang lebaran Idul Fitri. Fenomena ini memang kerap terjadi setiap tahunnya.

Desakan kebutuhan ekonomi menjadi salah satu alasan.

Dalam sehari, di Kota Batam tercatat dua kasus jambret. Kasus pertama di depan Rumah Duka Marga Tionghoa Baloi, Lubuk Baja.

Peristiwa itu terjadi pada 7 Juni 2016 sekitar pukul 18.00 WIB. Korbannya Febri dan ayahnya. Korban mengalami luka-luka setelah terjatuh dari sepeda motor yang mereka tumpangi. 

 

Febri, korban jambret. (Foto: Ist)

Baca juga:

[VIDEO] Drama Penangkapan Tiga Pelaku Hipnotis Asal Tiongkok di BCS Mall

 

Pelaku merebut tas Febri hingga putus. Setelah itu pelaku yang diduga berjumlah dua orang memilih kabur. 

Kemudian kasus serupa terjadi di Batu Besar Nongsa. Pelaku berjumlah dua orang Sr (20) dan Eo (21). Pelaku membegal Dina Septiani bersama adiknya di jalanan Batu Besar.

Namun aksi pelaku gagal. Tas yang ia rampas tak berhasil direbut. Aksinya diketahui warga yang melintas. 

 

Dua pelaku jambret, Eo dan Sr, ditangkap jajaran Polsek Nongsa. (Foto: Batamnew)

 

Eo dan Sr pun jadi buronan warga setempat. Dua pria asal Provinsi Lampung itu pun terdesak hingga ke Teluk Mata Ikan. 

Seorang pelaku menceburkan diri ke laut, sedangkan satu lagi berhasil diringkus. Namun salah seorang yang berusaha kabur akhirnya tertangkap. 

 

Baca juga:

Kasat Reskrim: Empat Kasus Begal Selama Ramadan, Tiga Pelaku Ditembak

 

Warga Batam sudah seharusnya waspada. Salah satu antisipasinya tidak menggantungkan tas di pundak atau di stang sepeda motor. 

Kondisi ini kerap menjadi incaran para pelaku kejahatan. Selain itu ketika menjadi korban jangan sampai panik, catat dan tandai, kendaraan serta ciri-ciri pelaku.

Jangan lupa secepatnya melapor ke kantor polisi terdekat. Setidaknya dengan cara tersebut bisa mengantisipasi dan mempercepat proses penangkapan pelaku.

 

[edo]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews