Klasemen Sementara MotoGP: Selisih Poin Menipis

Klasemen Sementara MotoGP: Selisih Poin Menipis

Empat besar peringkat sementara MotoGP. (foto: ist/net)


BATAMNEWS.CO.ID, Le Mans - Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo tampil luar biasa pada balapan seri kelima MotoGP Prancis, Minggu (8/5/2016). Tapi, di balik dominasi Lorenzo ternyata sirkuit Le Mans menghadirkan banyak insiden untuk para pembalap lain.

Tercatat sembilan pembalap terjatuh, termasuk andalan Repsol Honda, Marc Marquez. Namun Marquez tidak termasuk salah satu dari delapan pembalap yang gagal melanjutkan lomba.

Jagoan Honda dari Spanyol itu tetap mampu melihat bendera finis dengan menempati posisi ke-13 di akhir lomba. Hasil ini kurang menggembirakan buat Marquez. Sebab kini ia tertinggal lima poin dari Lorenzo dan hanya terpaut tujuh poin dari Valentino Rossi.

Ya, Rossi kini berada di posisi ketiga dengan perolehan 78 poin, usai tambahan 20 angka yang diraihnya pada MotoGP Prancis ini. Perolehan ini membuat jarak poin Rossi dan partnernya Lorenzo tinggal menyisakan 12 poin saja.

Sedangkan pebalap Honda lainnya, Dani Pedrosa menempati posisi keempat dengan perolehan 53 poin.

Klasemen Pebalap Usai MotoGP Prancis :



(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews