Kronologi Menghilangnya Feby Kurnia, Mahasiswi UGM Asal Batam yang Ditemukan Tewas

Kronologi Menghilangnya Feby Kurnia, Mahasiswi UGM Asal Batam yang Ditemukan Tewas

Feby Kurnia (berjilbab) mahasiswi UGM asal Batam yang diduga jadi korban pembunuhan. (Foto: Facebook/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Feby Kurnia sudah menghilang selama 5 hari, sebelum ditemukan tewas di toilet lantai 5 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Kabar menghilangnya Feby sudah tersebar di media sosial beberapa hari sebelumnya.

Feby adalah mahasiswi Geofisika FMIPA UGM angkatan 2015. Dia indekos di daerah Pogung Lor Blok D/29 Sinduadi, Mlati, Sleman. Ia merupakan mahasiswa dari Batam Kepulauan Riau.

Orangtua laki-laki Feby, Yusni Sabar Siregar saat ditemui di rumah duka di Sei Panas Batam mengatakan, pada hari Kamis 28 April 2016 Feby menjalankan aktifitas seperti biasa. 

"Anak saya pamit hari Kamis, kebiasaannya setiap pulang kuliah pulang ke kos,” ujar Yusni Sabar Siregar, Selasa (3/5/2016).

Yusni menceritakan, Feby memiliki dua ponsel, salah satu ponselnya sempat aktif saat ditelepon.

Ponsel yang aktif berjenis senter. Feby dihubungi ibunya ketika itu. Ibu Feby sempat mengirim pesan singkat ke ponsel itu dan dibalas.

Feby kemudian ditemukan tewas mengenaskan, Senin (2/5/2016) di toilet kamar mandi kampus FMIPA UGM. Diduga ia menjadi korban pembunuhan setelah di lehernya ditemukan bekas jeratan.

 

[is]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews