Madrid Tertinggal Jauh dari Barcelona, Zidane Panik?

Madrid Tertinggal Jauh dari Barcelona, Zidane Panik?

Zinedine Zidane. (foto: ist/net)


BATAMNEWS.CO.ID, Madrid - Hasil imbang melawan Malaga membuat Real Madrid makin tertinggal jauh dari Barcelona di posisi klasemen. Madrid tertinggal sembilan poin dari Blaugrana di puncak klasemen. Kondisi ini dikabarkan membuat pelatih Real Madrid Zinedine Zidane sempat gusar.

Menantang Malaga di Rosalade, Minggu (21/2/2016), Madrid harus puas bermain imbang 1-1. Gol tunggal Madrid dicetak Cristiano Ronaldo dan tuan rumah bisa membalas melalui Raul Albentosa.

Hasil imbang membuat Madrid terpaku di peringkat tiga dengan 54 poin, sementara Barcelona sudah mengemas 63 poin. Dengan menyisakan 13 laga lagi, peluang memang masih terbuka. Tapi, melihat stabilnya performa Lionel Messi dan kawan-kawan diyakini membuat Madrid sulit menjadi juara.

Meski demikian, pelatih Madrid, Zinedine Zidane tetap optimistis timnya bisa bersaing memperebutkan gelar La Liga.

"Hari ini kami kehilangan dua poin, tapi kami takkan pernah mau melempar handuk (menyerah). Masih banyak poin yang diperebutkan, sekitar 39 poin. Kami harus terus berusaha," ujar Zidane, seperti dilansir AS.

"Perjalanan masih panjang di La Liga. Tim-tim lain masih mungkin kehilangan poin, tapi saya tak memikirkan tim lain. Saya hanya fokus meraih hasil maksimal apapun yang terjadi. Para pemain sudah bekerja keras," imbuhnya.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews