AirAsia Ditemukan

Serpihan Pesawat AirAsia QZ8501 Ditemukan di Selat Karimata

Serpihan Pesawat AirAsia QZ8501 Ditemukan di Selat Karimata

Serpihan yang diduga milik AirAsia (foto/detik)

Batam -  Pelampung dan tangki diduga serpihan pesawat Airasia QZ8501 ditemukan. Pelampung berwarna orange itu terlihat jelas. Penemuan itu pertamakali terlihat oleh pesawat TNI AU. 

"Lokasi itu 15-20 Km sebelah timur di titik terakhir AirAsia terdeteksi di Selat Karimata," urai Pangkoops I Marsma Dwi Putranto di Pangkalan Bun, Selasa (30/12/2014) seperti dilansir dari detik.com.

Lokasi penemuan tak jauh dari Pangkalan Bun. Dwi Putranto dengan pesawat CN 235 kemudian kembali ke Pangkalan Bun dan kembali ke lokasi dengan Super Puma.

"Itu seperti tangki dan pelampung warnanya oranye. Ada serpihan warna putih polos serta lemepengan hitam," jelas Dwi.

"Ada bentuk panjang warna kuning, ada serpihan putih," tutur dia. 

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews